Rabu, 25 Mei 2011

Kacamata elektronik pertama di dunia


Benda ini mungkin terlihat seperti kacamata biasa, namun kacamata ini merupakan garis terdepan dari sebuah revolusi kacamata.

Bagian dari inovasi baru kacamata ini menggunakan mata elektronik yang disebut emPower. Alat ini memudahkan pemakai mengatur dua titik fokus antara pengaturan untuk membaca dan melihat jarak yang lebih jauh.

Kacamata emPower menggunakan lensa fokus elektronik pertama di dunia.

Lensanya mengandung lapisan kristal cair tipis yang dapat berubah-ubah sesuai keinginan, ketika mengubah kekuatan fokus.

Orang yang menggunakan kacamata bifocal mengetahui semua tentang bagaimana pandanagn terdistorsi yang mereka alami ketika melihat ke bawah.

Semua pemakai emPower perlu menundukkan kepala mengarah ke bawah atau dengan tangan menyentuh bingkai untuk membaca dan sebaliknya.

Produsen emPower, PixelOptics menjanjikan akan membuat kacamata baru yang dibutuhkan sesuai dengan semua resep dokter—dan tersedia dalam berbagai high-fashion style, bentuk, ukuran maupun warna.

Kacamata tersebut dipublikasikan bulan lalu, selama International Vision Expo East di New York dan ditetapkan untuk dirilis di AS musim panas ini.

Setiap pengisian baterai selama delapan jam, memungkinkan untuk digunakan mengatur pengalihan fokus dua hingga tiga hari.

Frame-nya memiliki tiga pengaturan otomatis, manual-on dan manual-off, yang memungkinkan pemakai untuk tetap sepenuhnya dapat dikendalikan.

Salah satu kelemahannya adalah masalah harga yang mencapai $1.000 dan £1.250—meskipun sudah termasuk frame, lensa, lapisan dan charger.

PixelOptics telah mengembangkan kacamata emPower ini selama 12 tahun dan telah mengajukan 275 hak paten selama proses di AS.

sumber : VIVAnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar